Lembaga Kursus Komputer

BELAJAR MUDAH DAN CEPAT BERSAMA LKP MILENIUM INFORMATIKA

Monday, February 7, 2011

Rombongan Guru TK. YWKA (Yayasan Wanita Kereta Api) Mengikuti Training Office Profesional Plus di LPK Milenium Informatika - Probolinggo

Rombongan Guru TK YWKA (Yayasan Wanita Kereta Api) Kota Probolinggo mengikuti pelatihan Office Profesional Plus dengan materi pelatihan : Microsoft Excel, Microsoft Word, Microsoft Power Point, dan Internet For Business.
Rombongan yang dimotori oleh Ibu Niswatin, S.Pd, M.Pd selaku Kepala Sekolah TK. YWKA, juga diikuti oleh guru-guru yang lain, diantaranya :  Ngatim, S.Pd, Emi Yuliati, A.Ma. Pd, Dahlia Indriani, S.Pd, Susanti, A.Ma, Pd dan Nurhafifah Hidayati.
Menurut Ibu Anis (Panggilan untuk Ibu Niswatin, S.Pd, M.Pd) "Saat ini kebutuhan komputer sudah menjadi kebutuhan pokok bagi setiap orang, termasuk guru-guru TK seperti kami" tuturnya.
Pelatihan yang dimulai tanggal 07 Februari 2011 jam 12.00 WIB tersebut, sesuai rencana akan dilangsungkan selama 16 kali pertemuan, dan dipandu langsung oleh salah satu instruktur terbaik LPK Milenium Informatika, yaitu Eny Sulistyowati, A.Md.

Masih menurut Ibu Anis "Kami berharap setelah pelatihan komputer nanti, kami sudah bisa mengoperasikan komputer sendiri, tanpa harus bergantung sama orang lain, apalagi sebentar lagi, TK kami berniat untuk mengajukan bantuan komputer kepada Yayasan"pungkasnya.
Dalam Program Pelatihan Komputer untuk Guru ini, LPK Milenium Informatika memberikan potongan khusus sebesar 50%.
Dan memang menurut rencana, LPK Milenium Informatika akan menawarkan program ini kepada seluruh guru TK, SD, SMP dan SMU se Kota Probolinggo.

0 komentar:

Post a Comment